Pentingnya Belajar Materi Public Speaking untuk Remaja

materi public speaking untuk remaja

Ada banyak materi public speaking untuk remaja yang bisa dipelajari agar skill berbicara meningkat. Sayangnya skill ini sering dipelajari oleh orang dewasa dan masih kurang tertarik dikalangan para remaja.

Penguasaan tentang kemampuan berbicara dianggap hanya dibutuhkan oleh orang dewasa untuk bekal bekerja. Padahal skill ini dibutuhkan untuk semua usia termasuk usia remaja atau usia sekolah.

Hal ini disebabkan karena kurangnya informasi tentang apa yang perlu dipelajari dalam public speaking? Sehingga dianggap sebagai kemampuan berbicara didepan umum yang berkaitan dengan bisnis dan pekerjaan.

Ada banyak manfaat kenapa remaja perlu mempelajari skill ini sedari bangku sekolah. Selain mempersiapkan diri untuk memasuki dunia kerja namun juga banyak manfaat lainnya yang harus Anda ketahui. Simak seberapa penting mempelajari materi public speaking untuk remaja dan apa saja manfaatnya berikut ini.

Peran Penting Mempelajari Publik Speaking untuk Remaja

Publik speaking adalah kemampuan yang digunakan seseorang dalam berkomunikasi dengan orang lain. Bahkan tidak hanya untuk satu orang namun bisa banyak orang sekaligus sebagai audiens.

Kemampuan berbicara didepan orang-orang yang dikenal maupun tidak dikenal sama sekali. Bagi orang dewasa hal ini tidaklah mudah apalagi bagi remaja yang belum memiliki banyak pengalaman bertemu banyak orang.

Publik speaking bukan sekedar belajar tentang bagaimana cara berbicara agar tidak terbata-bata? Namun memiliki peran lebih penting khususnya bagi remaja dan sangat bagus jika dipelajari sejak dini.

Skill ini memiliki manfaat menguntungkan untuk orang dewasa seperti mempermudah mereka mendapatkan pekerjaan. Sedangkan untuk remaja lebih banyak lagi manfaatnya sehingga direkomendasikan agar dipelajari lebih serius.

Kerap kali remaja kesulitan berkomunikasi dengan orang lain terutama dengan orang dewasa. Kesulitan ini membuat mereka tidak bisa memberikan informasi dengan jelas maupun mengutarakan ide-idenya.

Padahal ada banyak ide yang bisa dijadikan sebagai materi public speaking untuk remaja. Sayangnya rasa tidak percaya diri serta rasa takut dan gugup membuat hal tersebut tidak bisa dimanfaatkan lebih maksimal.

Jika hal ini dibiarkan maka ketika nanti mereka memasuki dunia luar sekolah dan terjun di masyarakat menjadi kesulitan. Terlebih lagi di dunia kerja profesional bisa menjadi sulit mendapatkan pekerjaan karena kemampuan komunikasi yang lemah.

Maka dari itu sangat disarankan bagi para remaja mempersiapkan diri dengan mempelajari materi public speaking bagi remaja. Gunakan skill ini sebagai senjata agar lebih siap memasuki dunia kerja dan terjun ke masyarakat.

Tujuan Remaja Harus Belajar Tentang Publik Speaking

Bagi remaja mempelajari tentang materi public speaking untuk remaja memiliki tujuan tersendiri. Ketahui apa saja tujuannya agar Anda bisa lebih bersemangat belajarnya dan bisa mencapai tujuan tersebut.

1. Menggali potensi diri

Tahukah Anda belajar tentang publik speaking ternyata membantu menggali potensi diri. Seorang pembicara harus mengenal diri mereka sendiri agar lebih percaya diri dan yakin untuk berbicara dihadapan banyak orang.

Hal inilah yang membantu untuk bisa menggali potensi dirinya baik kelebihan dan kekurangannya. Menyadari kedua hal tersebut agar bisa menerima kekurangan serta memanfaatkan kelebihan agar lebih optimal.

2. Melatih berpikir kritis

Ketika sedang menjadi pembicara mungkin ada saja kejadian tidak terduga sehingga harus dilakukan improvisasi. Tindakan ini perlu dilakukan namun tidak melenceng jauh dari materi public speaking untuk remaja agar audience menjadi tertarik.

Hanya ada waktu sekian detik untuk memikirkan apa saja yang harus disampaikan kepada audience. Kebiasaan sederhana seperti ini membuat Anda menjadi pribadi dengan pikiran kritis.

3. Meningkatkan kemampuan riset

Ketika membuat materi public speaking untuk remaja tentu tidak dilakukan asal-asalan. Maka tujuan dari belajar publik speaking bagi remaja agar kemampuan dalam melakukan riset menjadi meningkat.

4. Menumbuhkan karakter pemimpin

Tujuan lainnya yaitu menumbuhkan karakter pemimpin sedari dini dengan melatih kemampuan berbicara didepan umum. Keberanian ini membuat Anda memiliki karakter pemimpin karena bisa menguasai audience dengan penuh rasa percaya diri.

5. Modal berbisnis

Tujuan terakhir yaitu untuk modal berbisnis karena kemampuan Anda dalam mempresentasikan produk. Anda lebih mudah mengenalkan produk baik barang maupun jasa ke calon konsumen sehingga tidak perlu memakai jasa marketing lagi.

Baca juga : 5 Tips Public Speaking Saat Presentasi Anti Grogi

Materi Public Speaking untuk Remaja 

training on public speaking

Banyak remaja lebih fokus tentang bagaimana cara melatih public speaking di rumah? Padahal bukan sekedar tentang cara latihan namun materi apa yang akan disampaikan nantinya agar lebih berbobot dan berkualitas.

Sebenarnya kebanyakan materi public speaking untuk remaja adalah tentang tugas sekolah. Mereka diminta mempresentasikan tugas yang diberikan jadi sesuaikan saja materinya dengan tugas tersebut.

Seorang guru akan menentukan tema kemudian tinggal dikembangkan agar lebih menarik. Jika diminta mencari tema bebas maka bisa dari hal-hal sederhana agar sesuai dengan usia remaja tersebut.

Banyak hal sederhana yang bisa dijadikan sebagai materi public speaking untuk remaja seperti tentang kehidupan sehari-hari. Seperti aktivitas dari bangun tidur sampai akhirnya kembali istirahat di malam hari.

Berbagai kejadian lucu yang pernah dialami agar membuat suasana menjadi lebih santai. Kekonyolan di usia remaja yang sudah dilakukan sehingga menarik dibahas sebagai materi saat berbicara didepan audience.

Masih banyak materi lainnya seperti tentang kegagalan, kekurangan diri sendiri, kesalahan yang pernah dilakukan dan banyak lagi. Materi sederhana bisa menjadi sangat menarik jika dikemas sebaik mungkin baik dari pemilihan bahasa dan gaya penyampaiannya.

Hal Penting yang Dipelajari Remaja Dalam Publik Speaking

Ada banyak hal penting yang dipelajari para remaja ketika belajar tentang materi public speaking untuk remaja. Berbagai hal tersebut berdampak positif untuk kesiapan fisik dan mental sehingga bisa berbicara didepan umum dengan baik.

Salah satunya adalah melawan rasa takut dalam diri sendiri karena gugup atau tidak percaya diri. Melawan orang lain terkadang lebih mudah namun melawan berbagai hal negatif dalam diri sendiri tidaklah mudah.

Anda harus bisa mengalahkan rasa takut, gugup dan tidak percaya diri agar bisa berbicara dengan baik. Jika Anda belajar hal ini sedari dini maka akan lebih mudah mengalahkan rasa takut tersebut dibanding saat sudah dewasa.

Seorang publik speaker juga belajar tentang gaya berbicara baik dari postur dan bahasa tubuh. Ketika berbicara didepan umum postur tubuh juga akan diperhatikan oleh audience untuk menentukan respon mereka.

Jadi bukan sekedar apa isi yang disampaikan namun bagaimana materi tersebut bisa disampaikan dengan baik. Dengan gaya berbicara yang dipelajari khusus membuat Anda bisa menarik perhatian dan fokus audience.

Masih banyak hal penting lainnya yang harus dipelajari ketika belajar tentang skill publik speaking. Terkadang belajar sendiri membuat Anda sulit memahami setiap materi karena berbeda antara teori dengan praktek.

Maka cara termudah adalah dengan menggunakan jasa mentor untuk bisa membimbing Anda dalam proses belajar. Salah satu mentor terbaik dan berpengalaman yang direkomendasikan adalah Pak Ferdie.

Anda bisa mendapatkan informasi tentang apa saja materi yang diberikan dalam mempelajari skill ini di website https://ferdiesoethiono.com/. Bisa juga hubungi kami melalui email ferdie.leaderslead@gmail.com untuk mengetahui apa saja materi public speaking untuk remaja.

Baca juga: Ini Dia Seminar Public Speaking Bersertifikat Jakarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *